15/05/2025

Taiwan Today

Sosial

Cisco Buka Pusat Pembinaan SDM Keamanan Informasi di Taiwan

17/03/2021
Selain memberikan dukungan sumber daya, Cisco DevNet juga memiliki tim pengajar berkualitas internasional. Diperkirakan dalam kurun waktu 3 tahun ke depan fasilitas tersebut akan dapat menyelenggarakan pembinaan dengan sertifikasi bertaraf internasional. (Cisco Systems Taiwan Ltd)
Cisco (AS) dan Ausenior Information Co Ltd (Taiwan) mengumumkan pembukaan “Cisco DevNet”, pusat pembinaan talenta dan SDM di bidang keamanan informasi, di Linkou (New Taipei). Fasilitas tersebut akan difungsikan untuk membina SDM internasional di bidang keamanan informasi, dan memberikan dukungan terhadap pengembangan industri keamanan informasi. Cisco juga telah menyatakan komitmennya untuk terus berinvestasi di Taiwan.   
 
Cisco DevNet adalah sebuah platform yang bertujuan untuk membantu SDM profesional di bidang IT memasuki bidang pengembangan perangkat lunak. Platform DevNet terdiri dari 9 aspek, termasuk Software Defined Networking (SDN), keamanan informasi, cloud computing, pusat data, mobilitas, Internet of Things (IoT), serta pemberian dukungan, layanan dan pengembangan perangkat lunak.        
 
Cisco DevNet memiliki 4 keunggulan. Pertama, keikutsertaan pemerintah secara aktif; kedua, berfokus pada pembinaan SDM di bidang keamanan informasi, dan sesuai dengan strategi pembangunan pemerintah; ketiga, menjadi platform pertukaran bagi tenaga IT profesional; dan yang keempat adalah kerja sama antar industri. Cisco DevNet akan menyediakan solusi komersial bagi para pelaku industri, yang nantinya juga akan dipasarkan secara internasional.  
 
Cisco telah berinvestasi di Taiwan selama 20 tahun, dan pembangunan fasilitas ini akan menjadi platform pertama di kawasan Asia yang membantu sektor industri Taiwan meningkatkan bidang pengelolaan perangkat keras jaringan, agar memiliki perangkat lunak dan kemampuan untuk melakukan integrasi di antara keduanya.
 
Selain memberikan dukungan sumber daya, Cisco DevNet juga memiliki tim pengajar berkualitas internasional. Diperkirakan dalam kurun waktu 3 tahun ke depan fasilitas tersebut akan dapat menyelenggarakan pembinaan dengan sertifikasi bertaraf internasional.  
 
 

Terpopuler

Terbaru