20/05/2024

Taiwan Today

Budaya

Paviliun Taiwan dalam Frankfurt Book Fair

20/10/2023
CEO TAICCA, Lu Jiun-wei, menjelaskan judul-judul buku beragam dari Taiwan akan memperoleh sambutan luas dalam pameran ini. TAICCA berkomitmen untuk terus mempromosikan penulis Taiwan dan kisah mereka di arena internasional sambil memperluas pasar hak cipta untuk menciptakan lebih banyak peluang penerbitan global.

Sebanyak 366 publikasi dari Taiwan akan dipamerkan dalam Pameran Buku Frankfurt (Frankfurt Book Fair), yang berlangsung pada tanggal 18-22 Oktober 2023 di Jerman,  untuk memperlihatkan kekayaan dan keragaman sastra Taiwan kepada komunitas internasional.

Paviliun Taiwan pada pameran ini bertema "Stories Ahead: Taiwan Lit Now" dan menampilkan karya dari 73 penerbit. Paviliun Taiwan yang dibangun berkat kerja sama antara Taiwan Creative Content Agency (TAICCA) dan Taipei Book Fair Foundation ini akan terbagi dalam 5 bagian.

Bagian utama paviliun akan menampilkan karya-karya yang berkontemplasi tentang hal-hal seperti gender, kemasyarakatan, dan kesukuan, untuk membantu orang-orang lebih memahami jati diri. Bagian-bagian yang lain akan mencakup karya-karya yang meraih penghargaan, rekomendasi penerbit, karya tahun ini dan karya-karya yang telah memenangkan dana hibah dari Kementerian Kebudayaan (MOC).

CEO TAICCA, Lu Jiun-wei, menjelaskan judul-judul buku beragam dari Taiwan akan memperoleh sambutan luas dalam pameran ini. TAICCA berkomitmen untuk terus mempromosikan penulis Taiwan dan kisah mereka di arena internasional sambil memperluas pasar hak cipta untuk menciptakan lebih banyak peluang penerbitan global. 

Selain itu, pada tanggal 17 Oktober TAICCA mengadakan resepsi untuk merayakan ulang tahun ke-10 inisiatif "Books From Taiwan" yang menghadirkan publikasi lokal pilihan dengan potensi pasar tinggi untuk dipromosikan dalam pameran internasional. Melalui inisiatif ini, hak cipta internasional dari 348 buku Taiwan telah dijual ke 37 negara dan diterjemahkan ke dalam 29 bahasa.

Paviliun Taiwan juga menyelenggarakan beragam kegiatan seperti seminar tentang budaya penduduk asli dan kegiatan pertukaran dengan penerbit dari Portugal dan Belanda, serta menjembatani lebih dari 100 pertemuan tentang perdagangan hak cipta.

Pameran Buku Frankfurt pertama kali diselenggarakan pada tahun 1949 dan hingga saat ini telah dihadiri oleh 137 juta pengunjung. Tahun ini Pameran Buku Frankfurt merayakan ulang tahun ke-75, dan kali imi Slovenia hadir sebagai tamu kehormatan. 

Terpopuler

Terbaru