04/05/2024

Taiwan Today

Politik

Taiwan Selenggarakan Forum Online, Bagikan Kisah Sukses Penanganan Wabah

16/09/2020
Di saat seluruh dunia sedang berjuang dan bersatu untuk secepat mungkin kembali kepada kehidupan normal, Taiwan ingin menyatakan bahwa Taiwan bersedia dan mampu untuk berpartisipasi dalam upaya penanganan dan pemulihan pasca wabah. Kesuksesan Taiwan dalam mencegah penyebaran wabah, merupakan sebuah model penanganan yang dapat diteladani oleh komunitas internasional. (Foto oleh MOFA)
Pertemuan Majelis Umum PBB ke-75 telah dimulai pada tanggal 15 September 2020. Sesuai dengan pelaksanaan proyek Kementerian Luar Negeri (MOFA) untuk mendorong kesadaran komunitas internasional akan pentingnya partisipasi Taiwan dalam PBB, Kantor Perwakilan Taiwan di New York bersama Geary Institute of Public Policy dari University College Dublin menyelenggarakan forum secara online bertema “The Taiwan Model: On a Resolute Path to the SDGs in the COVID-19 Pandemic”.      
 
Wabah virus korona Wuhan (Covid-19) telah menimbulkan tantangan besar bagi PBB untuk melaksanakan Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (Sustainable Development Goals, SDGs), sehingga topik pembahasan dalam pertemuan PBB kali ini akan berfokus pada situasi wabah dan pemulihan pasca wabah. Di saat seluruh dunia sedang berjuang dan bersatu untuk secepat mungkin kembali kepada kehidupan normal, Taiwan ingin menyatakan bahwa Taiwan bersedia dan mampu untuk berpartisipasi dalam upaya penanganan dan pemulihan pasca wabah. Kesuksesan Taiwan dalam mencegah penyebaran wabah, merupakan sebuah model penanganan yang dapat diteladani oleh komunitas internasional.    
 
Dalam forum online tersebut, MOFA secara khusus mengundang mantan Wakil Presiden Taiwan, Chen Chien-jen, untuk menyampaikan pidato berjudul “Penanganan Wabah Model Taiwan: Kisah Sukses Penanganan Wabah Virus Korona Wuhan”, serta Wakil Kepala Kantor Perlindungan Lingkungan (EPA) Tsai Hung-te, dan Direktur Senior Penelusuran Proyek dari International Institute for Sustainable Development (IISD) Lynn Wagner. Sesi dialog tersebut akan dipimpin oleh Profesor Patrick Paul Walsh dari Geary Institute of Public Policy.    

Forum online ini akan disiarkan melalui YouTube, dan dapat disaksikan setelah melakukan pendaftaran di “eventbrite”, dengan alamat website: https://reurl.cc/n01A32 .
 

Terpopuler

Terbaru